Slawi FM – Guna meningkatkan pengetahuan tentang Brodcasting salah satunya kepenyiaran SMPN 1 Balapulang melaksanakan kegiatan kunjungan di LPPL Radio Slawi FM pada Sabtu, (11/01/2025) siang.
Kunjungan tersebut dihadiri oleh Kepala Sekolah SMPN 1 Balapulang Nuridin,Waka Kesiswaan Indah Lukisanti dan guru pembina Efwi Denilah, Direktur Utama LPPL Radio Slawi FM Apun Yudoko, Direktur Program dan Teknik LPPL Radio Slawi FM Chairul Falah, Staff Medsos Ayu Rahmawati serta para siswa siswi SMPN 1 Balapulang.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala Sekolah SMPN 1 Balapulang Nuridin mengucapkan terima kasih kepada LPPL Radio Slawi FM yang telah menerima kunjungan untuk belajar dan meningkatkan pengetahuan tentang broadcasting salah satunya kepenyiaran. Karena di SMPN 1 Balapulang memiliki radio sekolah dinamakan Radio SPENSABA yang menggunakan alat sederhana dan dipancarkan melalui sound atau speaker di masing – masing kelas.
“ Awal mula terbentuknya Radio SPENSABA ini adalah inisiatif saya ingin ada radio sekolah. Maka terbentuknya radio tersebut dan sebagai penyiarnya adalah siswa siswi SMPN 1 Balapulang yang disiarkan setiap jam istirahat dengan menggunakan 4 bahasa yaitu Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Bahasa Jawa dan Bahasa Arab. Dan radio sekolah ini merupakan satu – satunya sekolah yang ada radionya di Kabupaten Tegal,” ujar Nuridin.
Selain siaran, siswa siswi SMPN 1 Balapulang juga memiliki kompetensi di dunia jurnalistik yaitu membuat dan menulis berita kegiatan sekolah mereka yang ditayangkan di Radar Tegal. Dengan adanya kegiatan kunjungan ini diharapkan siswa siswi mendapatkan pengetahuan dan ilmu tentang kepenyiaran sebagai bekal mereka untuk mendalami dunia broadcasting.
Sementara itu, Direktur Utama LPPL Radio Slawi FM Apun Yudoko didampingi oleh Direktur Program dan Teknik Chairul Falah memberikan apresiasi kepada SMPN 1 Balapulang telah membuat Radio Sekolah yang bernama Radio SPENSABA. Dengan adanya radio sekolah ini secara tidak langsung menanamkan para generasi muda untuk mendengarkan radio dan mempelajari dunia broadcasting.
“ Saya mendukung penuh adanya radio sekolah ini dan LPPL Radio Slawi FM siap memfasilitasi salah satunya di pemberitaan dimana nantinya setiap karya jurnalistik siswa siswi SMPN 1 Balapulang akan ditayangkan di media online kami yaitu slawifmnews.com dan kita akan colabs dengan Radio SPENSABA melalui Dialog Khusus live whatsapp frekwensi 99,3 Mhz,” jelas Apun.
Adapun acara selanjutnya para siswa siswi di berikan edukasi teknik penyiaran dan perkenalan alat – alat radio serta teknologi digital oleh Direktur Program dan Teknik Chairul Falah serta talkshow live youtube langsung di LPPL Radio Slawi FM yang dipandu oleh penyiar Aldo Herlambang. (CF)
Penulis : Chairul Falah | Editor dan Publish : Chairul Falah