Kenali Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis

banner 468x60

Slawi FM – Program Pemeriksaan Gratis (PKG) merupakan salah satu dari 8 Program Hasil Terbaik Cepat (PHTC)/Quick win dari Presiden Prabowo Subianto sesuai dengan visi dan misinya bahwa pelayanan kesehatan harus dapat dinikmati oleh masyarakat secara gratis. PKG ini baru diluncurkan pada 10 Februari 2025 kemarin.

Berdasarkan pemetaan jenis penyakit terbesar yang dapat menyebabkan kematian adalah penyakit – penyakit yang sebenarnya dapat di cegah seperti stroke, gagal jantung, gagal ginjal,kanker dll.

Bacaan Lainnya
banner 300x250

Demikian yang dikatakan oleh Ketua Tim Kerja Pelayanan Kesehatan Primer Ike Kristiyanti dalam talkshow kesehatan yang dipandu oleh Aldo Herlambang di Studio Radio Slawi FM, pada Rabu (12/02/2025) pagi.

Menurut Ike, tujuan PKG ini dari sisi hulu sebagai upaya deteksi dini/ skrining masalah kesehatan yang bertujuan agar masyarakat yang sehat akan semakin sehat, masyarakat dengan kondisi prapenyakit agar tidak timbul penyakit dan masyarakat dengan kondisi sakit agar tidak menjadi lebih parah (komplikasi). Program ini akan menyasar penerima manfaat terbesar sepanjang sejarah karena nantinya semua masyarakat indonesia akan menerima layanan ini secara bertahap. Karena program ini adalah program terbesar yang pernah di luncurkan oleh kemenkes.

“ Jadi program cek kesehatan gratis (CKG) ini menyasar seluruh masyarakat dari ibu hamil, bayi, balita, anak usia sekolah, remaja, dewasa dan lansia (seluruh siklus hidup) menjadi sasaran dari program CKG. CKG ini ada 3 jenis yaitu CKG Ulang Tahun, sasarannya adalah bayi usia 2 hari, balita 1 – 6 hari, dewasa dan lansia usia 18 tahun keatas. CKG Ulang Tahun ini merupakan kado spesial dari pemerintah di hari ulang tahun, CKG Sekolah khusus Anak usia 7 – 17 tahun, yang dilaksanakan disekolah dan CKG Rutin untuk balita dan ibu hamil,” tutur Ike.

CKG ulang tahun adalah cek kesehatan gratis dengan memanfaatkan momentum ulang tahun untuk menggerakkan masyarakat agar melakukan cek kesehatan dengan inisiatif sendiri. Jika dikonfersikan dalam bentuk rupiah maka CKG Hari Ulang Tahun ini senilai kurang lebih 1 juta rupiah dengan sasaran bayi usia 2 hari, balita usia 1 – 6 tahun, dewasa dan lansia usia 19 tahun keatas.

“ Dengan adanya CKG ini harapannya masyarakat akan tergugah untuk inisiatif mengecek kondisi kesehatannya. Maka untuk memudahkan masyarakat dengan CKG ulang tahun. Ketika masyarakat ulang tahun yang diingat bukan dapat hadiah saja, tapi ingat hadiah juga dari pemerintah yaitu cek kesehatan gratis,” ungkap Ike.

Sementara itu, Fungsional PKIP Ahli Muda Mahmudah K. Aini menjelaskan bahwa cara mendaftar CKG ini dengan mengunduh aplikasi SATUSEHAT MOBILE di handphone. Sedangkan bagi masyarakat yang tidak memiliki handphone bisa mendaftar melalui puskesmas terdekat. Dan cara mendaftarnya dengan klik daftar dengan masuk akun menggunakan identitas sesuai KTP dan melalukan verifikasi OTP melalui whatsapp atau email.

“ Setelah mendaftar untuk melihat hasil pemeriksaan di aplikasi SATUSEHAT Mobile pada fitur pemeriksaan gratis, otomatis profile pendaftar akan terisi biodata kita. Kemudian setelah biodata kita sudah benar, langkah selanjutnya pilih lokasi puskesmas terdekat domisili dan tanggal pemeriksaan serta pilih kunjungan puskesmas terdekat kemudian akan muncul tiket pendaftaran yang dibuat otomatis di aplikasi tersebut,” jelas Aini.

Setelah melakukan proses pemeriksaan, masyarakat juga dapat mengetahui hasil pemeriksaan melalui aplikasi SATUSEHAT pada fitur Hasil Cek Kesehatan Gratis/Rapor Kesehatan dan otomatis masyarakat akan memiliki rekam medisnya di aplikasi tersebut. Maka kepada seluruh masyarakat agar bisa memanfaatkan program CKG Hari Ulang Tahun ini sebagai kado ulang tahun yang diberikan pemerintah untuk seluruh masyarakat. (CF)

Penulis : Chairul Falah | Editor dan Publish : Chairul Falah

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *